Gallery Kain Batik Baduy

Gallery Kain Batik Baduy

Size
Price:

Read more

Kain Batik Baduy


Salah satu warisan budaya dunia yang dimiliki oleh bangsa Indonesia adalah batik. Hampir semua daerah di negeri kita memiliki motif batik ciri khasnya masing-masing. Begitu pula Suku Baduy di Lebak Banten. Maka produk unggulan kami salah satunya adalah kain Batik Baduy.

Urang Baduy pada kenyataanya tidak memiliki motif yang mereka buat sendiri. Ini hanya pendapat saya. Karena saya tidak (belum) menemukan satu pun pengrajin batik di Baduy.

Kebanyakan motif yang digunakan Suku Baduy (khususnya Baduy Luar) adalah motif yang dipengaruhi oleh motif batik daerah lain seperti Cirebon, Indramayu, Pekalongan, dan Solo. Batik Baduy lebih tepat jika disebut dengan 'kain bermotif batik yang digunakan Suku Baduy'.

Ciri Khas Kain Batik Baduy


Ciri khas batik Baduy adalah warna motifnya yang cenderung konsisten berwarna Biru Indigo. Konon, warna ini dihasilkan dari bahan alam daun Tarum.

Selain biru, saat ini ada tiga warna lain namun sangat jarang ditemui dan kurang diminati. Warna tersebut adalah hijau muda, jingga, dan putih.

Keunikan lain ciri khas kuat batik Baduy adalah motifnya yang menggambarkan aktivitas kehidupan Suku Baduy dan simbol pelestarian alam.

Motif Paling Populer


Diantara semua motif Batik Baduy, motif Tapak Kebo adalah yang paling populer sekaligus yang paling khas menjadi identitas Baduy.

Motif ini pun sulit ditemukan dalam jumlah banyak, di beberapa kesempatan saya juga kesulitan mencari bahan Batik Baduy motif Tapak Kebo.

Batik Baduy Store menjual kain batik Baduy semua motif. Kain batik bahan ukuran 1 x 2 meter pas dibuat kemeja hingga ukuran XXL.

Motif Batik Baduy


Berikut ini beberapa motif batik khas Suku Baduy. Hampir setiap tahun motif selalu bertambah (berubah), kecuali beberapa motif yang jadi unggulan.












Harga kain Batik Baduy


Rp 65.000,- / pcs


Hubungi kami:


085929850545

Batik Baduy

@batikbaduyonline

Bukalapak: Batik Baduy Store

Tokopedia: DS3M Store

0 Reviews

Contact form

Name

Email *

Message *